1.100 Pelari Anak dan Dewasa Berlari di Charity Run & Rise 2025 untuk Alirkan Air Bersih di NTT
By Gugah Nurani Indonesia
29 August 2025
408 Views
Tangerang Selatan, 27 Juli 2025 – Acara Charity Run Run & Rise 2025: Brighter Future for Children sukses digelar pada Minggu pagi di Aviary Park, Bintaro, Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan. Run & Rise 2025 diikuti oleh 1.100 pelari dari berbagai lapisan masyarakat, mengusung misi kemanusiaan untuk menghadirkan akses air bersih di pelosok Nusa Tenggara Timur (NTT).
Diselenggarakan oleh Gugah Nurani Indonesia (GNI) bekerja sama dengan SalingJaga dan Kitabisa, Run & Rise 2025 tak hanya menghadirkan semangat olahraga, tetapi juga menjadi ajang kepedulian sosial. Dengan empat kategori lari—Kids 1K, Individu 5K, Individu 10K, dan Couple—acara ini berhasil menyatukan semangat ribuan orang untuk satu tujuan, yaitu mewujudkan akses air bersih bagi anak-anak dan warga NTT.
“Kami memilih lari sebagai simbol perjuangan anak-anak di NTT. Mereka berjuang setiap hari, menapaki tanah dan batuan sejauh kilometer hanya untuk seember air. Melalui Run & Rise, kami ingin mengajak semua orang untuk ikut berlari bersama mereka, bukan hanya secara fisik, tapi juga dalam semangat kemanusiaan,” ujar Fransisca Sianturi, Direktur Eksekutif Gugah Nurani Indonesia.
"Di wilayah dampingan Gugah Nurani Indonesia (GNI) seperti Manggarai Barat dan Manggarai Timur, anak-anak setiap harinya harus menempuh perjalanan sejauh 2-3 kilometer dengan memanggul dua jerrycan berisi 10 liter air hanya untuk mendapatkan air bersih, yang pada kenyataannya belum tentu benar-benar bersih dan layak konsumsi," ungkapnya.
Menurut Fransisca, minimnya infrastruktur, tantangan geografis, hingga dampak perubahan iklim menjadikan air bersih sebagai barang mewah di banyak wilayah NTT. Oleh karena itu, Run & Rise 2025 diharapkan menjadi jembatan perubahan melalui kolaborasi masyarakat, komunitas lari, sektor swasta, media, dan lembaga sosial.
Run & Rise 2025 juga mengajak masyarakat luas untuk turut serta dalam misi kemanusiaan ini, baik dengan berpartisipasi langsung dalam event maupun berdonasi melalui campaign kitabisa.com/gniaksesairbersih dan kitabisa.com/gniairbersih.
Setelah mengikuti Run & Rise 2025 ini, para pelari juga bisa melihat laporan dampak kebaikan mereka melalui website beyondthegame.id, platform sports charity dari Kitabisa.
"Kami berharap, dengan menggabungkan langkah kaki dan langkah hati, SalingJaga, Kitabisa, GNI, dan Run & Rise 2025 ini bisa menjadi jembatan perubahan karena dari setiap langkah kita, ada perlindungan, ada harapan yang tumbuh, ada akses air bersih yang mungkin terbangun, dan ada masa depan anak-anak NTT," jelas Vikra.
Aktivitas Seru di Run & Rise 2025
Selain lari, event ini juga diramaikan dengan berbagai aktivitas yang seru sekaligus berdampak, di antaranya Best Costume Competitio. Pada kegiatan ini peserta diajak tampil maksimal dengan kostum bertema Little Dreamers, memperebutkan hadiah jutaan rupiah dan jadi pusat perhatian di race.
Untuk menumbuhkan koneksi antar perlari dan anak-anak NTT, para perlari dapat mengirimkan surat balasan kepada anak-anak di NTT untuk memberi semangat dan inspirasi bagi mereka. Selain berlari untuk alirkan air bersih, pelari dapat memberi bantuan lain yaitu melalui "Toys Donation" dimana pelari dapat memberikan mainan dan alat pembelajaran yang layak untuk anak-anak NTT yang kurang beruntung.
Setelah berlari peserta mendapatkan Free Pass ke Aviary Park Bintaro. Peserta bisa menikmati waktu berkualitas bersama keluarga dengan menjelajahi 5 ekosistem satwa yang ada.
Ada pula Photobooth by Pixyrience Photobooth, peserta dapat mengabadikan momen mereka hanya dengan donasi mulai Rp25.000. Tak hanya bisa foto kece peserta juga berkontribusi langsung bagi anak-anak di NTT.
Tak hanya photobooth, pelari bisa mengunduh foto-foto aksi mereka di lintasan lari secara gratis sebagai kenang-kenangan melalui aplikasi Fotoyu.
Official Mineral Water by VICA yang menemani pelari agar tetap terhidrasi dari awal hingga akhir acara dan RS Mitra Keluarga Bintaro sebagai Official Hospital Partner, juga menyiapkan tim medis di lintasan dan memberikan medical check-up gratis serta goodie bag menarik.
Acara ini turut didukung oleh berbagai brand yang peduli pada aksi sosial dan gaya hidup sehat, seperti Decathlon, Sunkist, Yava, Modena, Wonhae, Makarizo, Deorex, Pasukan Salmon, dan Counterpain.
Sementara dari sisi komunitas dan relawan, Run & Rise 2025 juga didukung oleh Ikatan Marshall Indonesia, Komunitas Ibu Sibuk, Buumi Playscape, Mom Influencer, Jaeminnesia, Menjadi Teman Manusia, Viviz ID, Turu Runners, GBK Night Runner, Bau Kencur Runners, dan Iventist Runners.
Bagi banyak peserta, Run & Rise 2025 meninggalkan kesan yang lebih dalam dari sekadar ajang lari biasa. Setiap kilometer yang ditempuh menjadi pengingat akan beratnya perjuangan anak-anak di pelosok NTT untuk mendapatkan air bersih.
Baca Juga:
RESS RELEASE YAYASAN GUGAH NURANI INDONESIA SUKSES MENGGELAR ACARA OLAHRAGA VIRTUAL: RUN, RIDE, AND RISE 2024
Gugah Nurani Indonesia Ajak Keluarga Tingkatkan Gizi Anak Lewat Pangan Lokal dalam Good Nutrition Day
ID
EN