Dari Enrekang Menuju Negeri Ginseng: Perjalanan Kopi Tobalu di Pasar Global

thumb-1
thumb

By Gugah Nurani Indonesia

4 December 2025

272 Views

Pada 19-22 November 2025, salah satu koperasi binaan Gugah Nurani Indonesia, Koperasi ETIKA (Enrekang Timur Kasiturutan) berkesempatan membawa Kopi Tobalu ke Negeri Ginseng dalam acara Seoul Cafe Show 2025. Acara ini merupakan pameran kafe terbesar di Asia. Kesempatan ini datang melalui KBRI Seoul dan ITPC (Indonesian Trade Promotion Center) Busan mengundang perwakilan Koperasi ETIKA melalui GN-GIF. 
 

Kopi Tobalu di Seoul Cafe Show 2025

Kopi adalah komoditas ekspor Indonesia ke Korea Selatan yang nilainya tengah meningkat. Pada Januari-September 2025, ekspor kopi Indonesia ke Korea Selatan terdapat sejumlah 13,04 Juta USD. Melihat peluang ini, ITPC Busan bertujuan memperkenalkan kekayaan cita rasa dan jenis kopi Indonesia kepada konsumen Korea Selatan melalui acara ini. Salah satunya Kopi Tobalu salah satu kopi kalosi arabika warisan warga Enrekang yang memiliki aroma rempah. 

Selain itu, dalam acara ini juga ada upaya penguatan hubungan perdagangan kopi antara Indonesia dan Korea Selatan. Penandatanganan nota kesepahaman antara eksportir Indonesia dan mitra Korea Selatan juga dilakukan pada pameran ini, salah satunya antara Koperasi ETIKA Enrekang dengan Skyone Network Co Ltd.  

Total keseluruhan transaksi yang dilakukan oleh keempat peserta dari Indonesia termasuk Koperasi ETIKA diperkirakan mencapai 1,7 juta USD dengan mitra Korea. Penandatanganan nota kesepahaman ini menjadi keberhasilan penyelenggaraan acara ini sebagai tanda terbukanya peluang ekspor kopi Nusantara. 
 

Perjalanan Berharga untuk Pengembangan Komoditas Kopi Nusantara

Tak hanya mengikuti Seoul Cafe Show 2025, perwakilan Koperasi ETIKA juga mengikuti berbagai kegiatan lainnya, termasuk pelatihan sertifikasi CVA, mengikuti sesi pembelajaran dengan salah satu roaster kopi terbesar di Korea Selatan, dan berkunjung ke SPC salah satu perusahaan industri makanan besar di Korea Selatan serta kunjungan ke kantor Good Neighbors Korea—partner kerja GNI.

Perjalanan menuju Negeri Ginseng ini menjadi perjalanan penting bagi Koperasi ETIKA, Kopi Tobalu, Enrekang CDP, dan GNI. Tak hanya membuka peluang ekspor dan memperkuat akses pasar, perjalanan ini juga memperluas wawasan yang berkontribusi dalam meningkatkan kualitas produksi kopi dan pengembangan komoditas kopi untuk Koperasi-koperasi binaan GNI. 

Dengan perjalanan berharga ini kemitraan dalam pemberdayaan masyarakat melalui kopi tobalu dan komoditas lokal semakin kuat dan menjanjikan. Harapannya semakin banyak pintu-pintu kesempatan terbuka untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.


Baca Juga:

Tingkatkan Kualitas Sekolah, PT KOMIPO Energy Indonesia dan GNI Resmikan 3 Sekolah Hasil Renovasi Program CSR di Cilegon

Promosi Peduli Lingkungan di Medan Belawan melalui Plogging


Diedit dan ditulis oleh: Tim F&CD

Tags:

WhatsApp